Hari Minggu ini adalah hari yang indah. Kita datang ke gereja untuk beribadah dengan khusuk, sementara umat beragama lain sedang berpuasa dan bersiap mengadakan lebaran. Berdoa agar ibadah hari Minggu dapat berjalan lancar tanpa gangguan, agar khotbah dari mimbar memiliki kuasa untuk mengubah hati para jemaat, dan agar gereja memiliki kerinduan untuk menyampaikan Injil kepada mereka yang belum percaya.