Sekitar 836 orang berpartisipasi via Zoom dalam program Heartline Connect: KKR Online dengan tajuk “Kemerdekaan yang Sejati”, Kamis, 26 Agustus 2021. Mereka bersama dengan ratusan orang lainnya yang bergabung menikmati berkat Tuhan melalui YouTube YASKI TV dan Heartline Network. Belum terhitung yang menyimak melalui radio Heartline Network di Tangerang dan di ratusan radio Jaringan Pelayanan Penyiaran Radio Indonesia dari seluruh Indonesia.
Mereka bersama memperingati Hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia dan bersama merasakan kemerdekaan yang sejati di tengah pandemi Covid-19 yang masih melanda negeri.
Program Heartline Connect: KKR Online dikemas dengan alur mengalir, mengajak para peserta untuk menikmati kuasa Tuhan melalui doa dan pujian yang dibawakan oleh Yerikho Vocal Group. Yerikho Vocal Group merupakan salah satu kelompok pemuji multitalenta yang sudah 41 tahun memberkati Indonesia dengan pujian dan tarian yang bernuansa Nusantara.
“Syukur kepada Tuhan, yang sudah memakai Heartline menjadi saluran berkat. Dalam situasi yang terbatas, Tuhan yang tak terbatas tetap menyatakan kasih-Nya. Maju terus Heartline. Tuhan memberkati,” ujar Herry Priyonggo, Pemimpin Yerikho Ministry (Yerikho Vocal Group).
Program ini sendiri diinisiasi oleh Yayasan YASKI sebagai bentuk aktivasi bersama radio-radio yang tergabung dalam program M.O.R.E. (Mission Outreach Radio Expansion). Menurut Direktur Heartline Network, Jimriance Efraim, melalui program ini seluruh anak Tuhan bersepakat mengucapkan berkat atas Indonesia, bersama percaya Indonesia sejahtera dalam Tuhan.
“Di akhir program ini, kami membuka sejumlah connection virtual room untuk dimanfaatkan para peserta yang ingin didoakan, para Kristen baru, hingga yang ingin ikut melayani bersama. Tim Konselor kami siap memfasilitasi,” papar Jimriance.
Program Heartline Connect: KKR Online berdurasi 1 jam, yang kemudian disusul dengan connection virtual room. Antusiasme para peserta sempat membuat durasi untuk connection virtual room bertambah dari yang hanya 30 menit, menjadi 45 menit.
“Acara ini secara umum sangat memberkati. Ini sesuatu yang baru di saat pandemi seperti ini, dan bisa menyatukan Tubuh Kristus tanpa memandang denominasi apapun… Ini sebuah terobosan!,” kata Ps. Jose Carol dari Jakarta Praise Community Church (JPCC).
“Puji Tuhan, KKR telah berjalan dengan baik dan menjadi berkat buat banyak orang,” ujar Pdt. Benny Solihin dari Gereja Kristus Yesus (GKY).
Secara keseluruhan, sebagian besar peserta menginginkan program ini diteruskan dan siap merekomendasikan program ini kepada kolega mereka untuk bersama menjadi dan mendapatkan berkat. Bahkan banyak diantara mereka yang ingin ikut mengambil bagian dalam pelayanan Yayasan YASKI. Disamping itu, ada puluhan orang yang memiliki beban pergumulan dan berhasil ditindaklanjuti oleh Tim Konselor dengan kategori pergumulan seputar iman Kristen, kesehatan, keluarga, pendidikan, kuasa gelap, pernikahan, keuangan dan pornografi. (hc/yp)