Pada Senin, 14 Oktober 2024, Tim Diakonia Yaski kembali melanjutkan program pelayanan rohani dengan mengadakan ibadah devotion di Rutan I Tangerang.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan penguatan iman dan dukungan rohani bagi para warga binaan yang sedang menjalani masa hukuman, melalui pujian, penyembahan, dan renungan Firman Tuhan. Setelah melalui prosedur keamanan yang ketat, tim diizinkan masuk dan diarahkan ke ruang gereja, tempat para warga binaan telah menanti dengan penuh antusiasme. Ibadah dimulai dengan sesi pujian, menciptakan suasana damai dan syukur di dalam ruangan.
Selanjutnya, renungan Firman Tuhan yang diambil dari kisah “Percakapan Yesus dengan perempuan Samaria” dalam Yohanes 4:1-42. Melalui kisah tersebut, bagaimana Yesus mengubah hidup seorang perempuan yang semula mengalami penolakan sosial menjadi seorang saksi yang menyebarkan pesan keselamatan. Renungan ini menyampaikan pesan penting bahwa Tuhan dapat memakai siapa pun, tidak peduli bagaimana masa lalu mereka, untuk rencana-Nya yang mulia.
Ibadah diakhiri dengan pujian penutup dan doa syafaat yang dipanjatkan bersama oleh seluruh warga binaan. Aris, salah satu warga binaan yang ikut melayani sebagai tim musik, menyatakan kegembiraannya, “Kami merasa sangat bahagia dengan kedatangan tim dari Yaski. Rasanya seperti mendapat kunjungan keluarga, dan kami bisa beribadah bersama. Saya yakin semua teman di sini sangat diberkati. Harapan kami, Yaski terus datang untuk melayani kami di sini.”
Kunjungan ini berlangsung lancar dan membawa berkat bagi para warga binaan. Respon positif dari mereka menunjukkan betapa pentingnya pelayanan rohani dalam membangun iman dan harapan di tengah masa-masa sulit yang mereka jalani. Tim Diakonia Yaski berharap dapat kembali mengunjungi Rutan I Tangerang untuk terus memberikan dukungan dan penghiburan rohani bagi warga binaan di masa mendatang.